MIPA1Ol

Uprak MIPA

Selama persiapan uprak MIPA, kelompok saya mengalami kesulitan untuk membuat ide penelitian. Kami sempat mengganti ide hingga lebih dari tiga kali. Hingga akhirnya kami sepakat untuk membandingkan kualitas cuka dari kulit buah (pisang dan lemon) dengan cuka biasa di pasaran. Dalam pembuatan proposal, saya mengerjakan bab 2, subbab fermentasi. Saya sering mengajak kelompok untuk rutin melakukan konsultasi. Saya seringkali melakukan revisi sesuai komentar pembina, khususnya untuk menambahkan lebih rinci pada subbab cuka.

Kelompok kami beruntung karena percobaan membuat cuka dapat berhasil (tidak mengulang). Tujuan utama kami adalah meneliti pH dari cuka yang telah kami buat dan menentukan apakah terdapat perbedaan signifikan antara rata-rata cuka kami dengan cuka pasaran dengan uji ANOVA. Dalam pembuatan laporan, saya mengalami sedikit kesulitan menentukan data yang harus diinput dalam aplikasi SPSS untuk uji ANOVA. Akibatnya, terdapat kesalahan dalam pembuatan laporan. Namun, saya dapat menyadari kesalahan saya sebelum presentasi dan masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki kesalahan tersebut.

Setelah presentasi, kami mendapat beberapa koreksi dari guru pembimbing, yakni Pak Bono dan Bu Dahlia. Pak Bono lebih menyoroti pada hasil analisis data yang dilakukan, yaitu terkait Uji ANOVA, sedangkan Bu Dahlia mengoreksi bagian pembahasan dari rumusan masalah, Saya memperbaiki hasil analisis Uji ANOVA dan menambahkan lampiran yang diperlukan. Selanjutnya, saya mengajak teman-teman untuk melakukan konsultasi lagi.

Saat konsultasi dengan Pak Bono, beliau mengharapkan agar kami melakukan analisis lebih lanjut, yaitu Post Hoc-Test. Namun, Bu Dahlia merasa pembahasannya akan terlalu dalam. Saya dan Kenzie pun memberikan penjelasan tentang Post Hoc-Test pada Bu Dahlia dan meminta saran untuk menyertakan dalam laporan atau tidak. Akhirnya, kelompok saya memutuskan untuk memasukkan Post-Hoc Test dalam pembahasan.

Laporan kami telah jadi, tetapi belum diprint, apalagi dijilid. H-1 jadwal pengumpulan, saya menyarankan untuk mengirimkan file laporan ke tempat print yang sempat saya kunjungi saat hari pengumpulan laporan studi ekskursi kelas 11 tahun lalu. Akan tetapi, tempat tersebut mengatakan alatnya rusak. Saya meminta informasi dari beberapa teman kelas lain tentang lokasi print laporan secara hardcover. Akhirnya, saya mendapat satu tempat dari teman saya dan merekomendasikan ke teman-teman sekelompok. Kelompok saya pun setuju untuk menjilid laporan di sana.

Dalam satu jam, hasil jilid herdcover kami sudah jadi. Saya sebagai perantara komunikasi dengan penjual dan teman saya segera menginfokan ke teman-teman lalu hasil laporan dikirim ke rumah salah satu teman. Beruntung kami bisa menerima hasil jilid H-1 tanpa perlu khawatir esok hari.

Related Posts

2nd Director.
By: Laurencia Nathalia Angelina/XII MIPA 1/15 Jumat, 17 Januari 2025. Hari ini...
Read more
My Contribution in Ujian Praktikum
Halo, saya Jocelin (11) dari Kelompok 3 Ujian Praktikum Kelas...
Read more
Progress uprak umum 22 Januari Michael Lie
Pada latihan kali ini, kami bersama-sama latihan acting dan menghafalkan...
Read more

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top